serambiMINANG.com – Saat ini rakyat menunggu Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani menangis di depan publik, sebagaimana yang terlihat saat Puan masih menjadi Ketua Fraksi PDIP DPR RI.
Sindiran itu disampaikan pengamat politik Muhammad Huda kepada intelijen (31/08). “Sekarang ini tidak pernah terlihat tangisan Puan lagi. BBM naik tidak nangis, justru senyum-senyum. Website Revolusi Mental yang kontroversi pun Puan terlihat tak masalah,” ungkap Muhammad Huda.
Huda menegaskan, saat ini pekerjaan yang dilakukan Menteri Puan sama sekali tidak jelas. “Mungkin kalau Puan masuk bintang sinetron yang berperan membela rakyat kecil bisa dikenali rakyat secara luas,” sindir Huda.
Menurut Huda, sebagai Menteri Koordinator, putri Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri itu tidak terlihat menjalankan tugas termasuk berkoordinasi dengan kementerian terkait. “Mungkin Puan bingung sendiri untuk menjalankan kerjanya,” papar Huda.
Tak hanya itu, Huda meminta Puan Maharani untuk meningkatkan kinerjanya agar tidak mendapat cemoohan dari rakyat. “Puan sebagai menteri baru dan belum banyak pengalaman, harus meningkatkan kinerja, kalau tidak tahu, boleh tanya yang ahli,” papar Huda. (intel)