Beranda / Berita / Ahmed Mohammed, Remaja Pembuat Jam Yang Dikira Rakit Bom Raih Muslim Of The Year

Ahmed Mohammed, Remaja Pembuat Jam Yang Dikira Rakit Bom Raih Muslim Of The Year

ahmed-mohamed-raih-muslim-of-the-yearserambiMINANG. com – Ahmed Mohammed, Pelajar Muslim kelas sembilan dari Texas ini menjadi perbincangan publik internasional bulan lalu setelah pihak berwenang mengira jam buatannya yang dibawa ke sekolah sebagai bom. Kesalahpahaman itu ditengarai lantaran profil rasial. sempat ditangkap hanya karena karyanya berupa jam dikira bom. Semenjak itu, banyak pihak yang bersimpati padanya. Baru-baru ini, Dewan Hubungan Amerika-Islam (CAIR) memberinya penghargaan Muslim of The Year.

“Saya hanya ingin menghentikan diskriminasi untuk semua orang, bukan hanya untuk agama, tetapi juga untuk semua ras,” kata Mohamed, dalam upacara penyerahan di Arlington, Virginia, dilansir dari Washington Examiner, Senin (19/10) kutip serambiminang.com dari republika.

Baca :   Samakan Muslim Dengan Nazi, Komentator Ternama ESPN Dipecat

Sejak itu, Ahmed telah menjadi pusat perhatian dari berbagai pihak. Para netizen mendukung remaja ini dengan hashtag #Clockboy, sementara Presiden Obama mengundangnya untuk mengunjungi Gedung Putih.

“Jam yang keren, Ahmed,” kicau Obama saat itu. “Maukah membawanya ke Gedung Putih? Kita harus menginspirasi lebih banyak anak-anak seperti Anda untuk menyukai ilmu pengetahuan. Ini yang membuat Amerika besar.”

Lihat Juga

Tentang Hendro

Numpang hidup di bumi Allah, pemerhati dunia sosial, alumni Fakultas Sastra Unand

Lihat Juga

Lakukanlah 3 Hal Ini Agar Kita Menjadi Muslim Yang Baik

serambiMINANG.com – Untuk menjadi Muslim yang baik itu memang harus tahan dari segala godaan dunia. …

Tinggalkan Balasan

Ahmed Mohammed, Remaja Pembuat Jam Yang Dikira Rakit Bom Raih Muslim Of The Year - Serambi Minang