Beranda / Serba Serbi / Kesehatan / 5 Manfaat Mengagumkan Dari Serai Utuk Kesehatan

5 Manfaat Mengagumkan Dari Serai Utuk Kesehatan

seraiserambiMINANG.com – Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki beragam rempah sehat buat kesehatan. Salah satu rempah tersebut adalah daun serai. Daun serai tak hanya bisa membuat masakan menjadi makin harum dan enak saja. Lebih jauh, serai juga merupakan salah satu rempah alami yang kaya akan manfaat buat kesehatan. Para ahli kesehatan bahkan mengungkapkan bahwa serai bisa menjadi obat yang mujarab buat beberapa penyakit.

Dikutip dari laman top10homeremedies.com, serai merupakan rempah yang kaya akan vitamin A dan C, kaya akan folat, asam folat, magnesium, seng, tembaga, besi, kalium, fosfor, kalsium dan mangan. Ia juga merupakan salah satu rempah yang kaya akan vitamin B. Serai juga merupakan rempah alami yang punya manfaat mengagumkan buat kesehatan. Beberapa manfaat tersebut antara lain adalah sebagai berikut.

1.Menyehatkan Sistem Pencernaan
Untuk manfaat pertama dari serai adalah untuk menyehatkan sistem pencernaan. Peneliti menemukan bahwa di dalam serai terkandung senyawa yang bisa membuat sistem pencernaan makin sehat. Senyawa ini dikatakan mampu menjadi antiseptik yang efektif membunuh bakteri jahat dalam sistem pencernaan dan menjadikan sistem pencernaan selalu sehat. Tak hanya menjaga menyehatkan sistem pencernaan, serai juga bantu mengatasi sembelit, kejang perut, diare, muntah, kram, mulas maupun diare.

2.Menurunkan Kolesterol
Sebuah study yang dilakukan di University of Wiconsin ditemukan bahwa kolesterol berlebih pada tubuh bisa diatasi dengan serai. Di dalam serai, terkandung senyawa anti kolesterol yang bisa bantu menurunkan kolesterol dan membuatnya selalu dalam kondisi stabil. Kandungan kalium yang tinggi dalam serai tak hanya bantu menurunkan kolesterol saja. Lebih jauh, ia juga bantu menurunkan tekanan darah dalam tubuh.

Baca :   Inilah Aturan Baru Yang Dirubah UEFA Untuk Liga Champions tahun 2018-19

3.Mengobati Flu dan Pilek
Untuk manfaat selanjutnya dari serai adalah sebagai obat flu dan pilek. Aroma serai yang wangi dan kandungan nutrisinya yang sangat mengesankan menjadikan serai sangat baik dalam mengobati flu dan pilek. Tak hanya itu saja, serai juga dikatakan mampu membuat sistem pernafasan menjadi lebih sehat. Ia juga bisa mengobati masalah asma dan bronkitis.

4.Mencegah Kanker
Manfaat berikutnya dari serai adalah sebagai minuman herbal yang bisa mencegah kanker. Penelitian yang dilakukan di Universitas Ben Gurion di Israel menemukan bahwa teh serai bisa melawan dan mencegah risiko kanker. Nutrisi yang terkandung di dalam serai dipercaya mampu membunuh sel kanker dalam tubuh. Studi yang dipublikasikan di Journal Fundamentals of Clinical Pharmacology menyebutkan bahwa nutrisi yang terkandung di dalam serai sangat ahli dalam mencegah risiko kanker payudara dan membunuh sel kanker payudara dengan sangat baik.

5.Mengatasi Stres
Manfaat mengagumkan dari serai yang kelima adalah teh serai bisa mengatasi masalah stres. Aroma wangi dari serai dipercaya bisa menjadi antidepresan yang sangat baik dalam mengatasi dan mencegah masalah stres, pikiran kurang bahagia hingga depresi. Bila kamu sering kali mengalami perasaan cemas, depresi atau stres, tak ada salahnya untuk segera minum secangkir teh serai hangat. (vemale)

Lihat Juga

Tentang Muhammad Salim

seorang garin yang ingin sukses dan bercita memberangkat kan orang tua nya ketanah suci

Lihat Juga

Subhanallah Inilah Manfaat Memelihara Jenggot Untuk Kesehatan

serambiMINANG.com – Sebagian besar pria enggan memelihara jenggotnya karena alasan-alasan tertentu. Namun tahukan Anda, ternyata …

Tinggalkan Balasan

5 Manfaat Mengagumkan Dari Serai Utuk Kesehatan - Serambi Minang